Pilihan Ngopi dengan Koneksi Internet Cepat di Warung Kopi Cangkir

Kebutuhan akan internet menjadi sangat penting saat ini. Biasanya saat kita membutuhkan koneksi internet cepat, kita akan mencari kafe atau kedai kopi dengan wi-fi yang kencang. Jika ada di daerah sekitar Wonokromo atau Ketintang, salah satu opsi tempat ngopi dengan koneksi internet kencang ada di warung kopi Cangkir.

Lokasi warung kopi Cangkir ini terletak di Jalan Jetis Kulon No. 38, Wonokromo, Surabaya. Warung kopi ini letaknya sangat strategis dan mudah ditemukan, karena lokasinya yang berada di belakang mall Royal Plaza. Bahkan warung kopi Cangkir ini juga sering dijuluki sebagai warkop belakang Royal.

Warung Kopi Cangkir

Kedai kopi ini memang agak menjorok ke dalam jika dilihat dari jalanan. Selain itu dari jalan warung kopi Cangkir juga tidak terlalu menonjol, bahkan kadang terkesan kurang penerangan. Meski begitu dari luar sudah ditandai tulisan warung kopi Cangkir sehingga banyak pengunjung yang datang kesini.

Area ngopi yang disediakan tidak terlalu luas, namun cukup untuk menampung beberapa orang. Tempat parkir yang ada pun cukup luas, cukup menampung banyak sepeda motor sekaligus. Adanya tempat parkir ini juga lah yang membuat area ngopi disini menjadi agak menjorok ke dalam sedikit.

Menu di warung kopi Cangkir pun cukup lengkap untuk standar warkop di Surabaya. Kopi menjadi menu wajib, ditambah aneka minuman lain. Cemilan juga disediakan, begitu juga pula dengan aneka krupuk, mi instan dan jajanan lain.

Harga yang dipatok pun cukup murah. Kita bisa memesan kopi hitam racik dengan harga 2500 ribuah. Bahkan info ini tertera pada banner warung kopi yang ada di depan, menegaskan bahwa warung kopi Cangkir menyediakan menu makanan dan minuman dengan harga terjangkau.

Ada banyak fasilitas lain di warung kopi ini, mulai dari TV untuk ditonton dan hiburan suara lainnya. Meski begitu keunggulan utama dari warung kopi Cangkir adalah koneksi internet yang cepat, bahkan bisa dibilang sangat kencang.

Warung kopi Cangkir menyediakan layanan wi-fi dengan kecepatan mencapai 100 Mbps. Hal ini tentu termasuk sangat kencang untuk ukuran wifi di warung kopi standar di Surabaya. Hal ini menjadi keunggulan utama yang tertera di banner depan, sehingga orang-orang yang lewat akan membaca informasi ini.

Koneksi internet yang cepat tentu menjadi daya tarik bagi anak muda dan mahasiswa. Apalagi lokasi warung kopi Cangkir dekat dengan kampus UNESA di Ketintang dan perguruan tinggi swasta lainnya. Mereka tentu jadi segmentasi pasar yang utama sebagai pengunjung warung kopi Cangkir ini.

Tak heran jika tiap hari banyak mahasiswa yang ngopi dan nongkrong di warung kopi Cangkir ini. Terkadang mereka hanya cangkruk biasa bareng teman-teman, namun banyak juga yang kesini untuk mengerjakan tugas kuliah bareng-bareng dengan menggunakan akses internet yang cepat yang disediakan disini.

Selain mahasiswa, banyak juga pengunjung dari kalangan lain yang nongkrong disini. Biasanya juga sering perkumpulan pengemudi ojek online yang nyantai dan nongkrong bareng di warung kopi Cangkruk ini. Harga yang murah jelas membuat pengunjung yang datang akan kembali lagi kesini di kemudian hari.

Secara keseluruhan, warung kopi Cangkir menghadirkan opsi tempat ngopi dengan harga murah dan kecepatan internet yang kencang. Hal ini sesuai dengan tagline warkop Cangkir yang tertera di banner depan, yakni ‘Nikmati gratis internet wi-fi sepuasnya tercepat up to 100 mbps, ngopi nggak harus mahal’.

Review Warung Kopi Cangkir


  • Nama : Warung kopi Cangkir
  • Alamat : Jl. Jetis Kulon No.38, Wonokromo, Surabaya
  • Jam buka : 24 jam
  • Wi-Fi : Ada
  • TV : Ada
  • Tempat duduk : Kursi
  • Kamar mandi : Ada
  • Rating : 3/5

Sekaresmi Mustika

Sekaresmi Mustika

Seorang Pecinta Alam dan Hobi Traveling. Menulis dan Berbagi segala Hal yang Diketahui.


EmoticonEmoticon