Ngopi Malam Hari di Taman Nginden Intan Raya

Saat malam hari, hampir tiap warung kopi dan kafe yang ada di kota Surabaya selalu ramai akan pengunjung. Waktu malam hari memang menjadi saat yang tepat untuk ngopi dan nongkrong, terutama bagi remaja. Namun untuk bisa ngopi tidak harus melulu di warung kopi seperti biasanya saja. Terdapat beberapa lokasi dan ruang publik yang bisa dijadikan juga sebagai tempat ngopi, dimana di tempat tersebut terdapat banyak pedagang makanan dan minuman dadakan. Salah satu ruang publik yang cukup ramai saat malam hari dan terdapat banyak pedagang yang ada di sekitar situ adalah Taman Nginden Intan Raya.

Taman Nginden Intan Raya sendiri merupakan kawasan taman dan ruang terbuka yang letaknya berada di Jalan Nginden Intan Raya, Surabaya. Letak taman berbentuk daerah panjang yang dikeliling jalan memutar, kurang lebih sekitar 200 meter. Sebelumnya, Taman Nginden Intan Raya telah selesai direvitalisasi berkat bantuan dari beberapa yayasan dan lembaga yang memberikan dana. Taman ini lalu telah diresmikan oleh walikota Surabaya saat itu, Tri Rismaharini pada tahun 2013 lalu. Pembuatan taman ini juga sangat berguna untuk menambah area ruang terbuka hijau di kota Surabaya, yang notabene adalah kota pusat industri terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta.

Taman Nginden Intan Raya Pada Malam Hari
Suasana Taman Nginden Intan Raya Pada Malam Hari

Lokasi Taman Nginden Intan Raya ini memang tidak berada di dekat pusat kota yang dekat dengan beberapa tempat ramai lainnya. Untuk menjangkau lokasi taman ini bisa lewat wilayah Semolowaru, Medokan Semampir atau kawasan Jemur Sari. Luas areanya pun tak begitu luas, namun juga tak terlalu kecil, dan jangkauannya agak memanjang sepanjang jalan. Meski begitu taman Nginden Intan Raya ini juga memiliki sejumlah fasilitas. Taman ini pun memiliki beberapa tempat duduk serta beberapa monumen. Ada juga beberapa permainan seperti ayunan bagi anak-anak yang berkunjung. Tak ketinggalan ada pepohonan yang membuat area disini menjadi lebih segar.

Saat waktu pagi atau siang hari memang tidak begitu banyak orang yang main di taman ini, kemungkinan karena waktu itu orang-orang masih sekolah atau bekerja. Namun saat malam hari, Taman Nginden Intan Raya ini biasanya ramai dikunjungi oleh remaja dan masyarakat sekitar. Di malam hari juga banyak para pedagang keliling yang mangkal di taman ini dan menjajakan jajanannya, tak terkecuali penjual kopi keliling.
Baca : Daftar Tempat Nongkrong di Surabaya Malam Hari
Penjual kopi keliling ini biasanya menggunakan sepeda atau sepeda motor untuk berkeliling. Mereka lalu berhenti dan mangkal di sekitar Taman Nginden Intan Raya ini yang memang kalau malam selalu ramai. Para pemuda dan warga yang sedang nongkrong di taman ini pun banyak yang membeli kopi atau minuman lain di pedagang keliling ini. Alhasil, taman di daerah Nginden ini juga seolah berfungsi efektif sebagai tempat ngopi outdoor di luar ruangan.

Tentu tidak hanya penjual kopi saja yang menjajakan jualannya di taman ini. Berbagai tukang dagang jajanan lain juga sering ada disini, contohnya adalah penjual pentol, penjual batagor, penjual gorengan dan lain-lain. Di dekat taman ini juga ada beberapa angkringan dan warung makan pinggir jalan. Kita bisa memesan makanan yang ada di warung warung tersebut, kemudian memakannya di tempat duduk di Taman Nginden Indah Raya ini.

Suasana nongkrong di Taman Nginden Intan Raya ini memang juga cukup enak. Kita bisa duduk di tempat duduk yang ada atau pun di lantai taman. Hembusan angin malam pun bisa dirasakan. Selain itu terdapat beberapa pohon pohon dan rumput hijau yang ada di taman ini. Memang dengan ngopi disini kita tidak akan mendapat fasilitas umum seperti saat sedang ngopi di kedai kopi biasanya misalnya seperti Wi-Fi atau TV. Namun sensasi ngopi unik dengan suasana ruang terbuka di taman ini tentu tidak akan bisa kita dapatkan jika kita ngopi di kedai kopi dan kafe lain. Hal ini lah yang menjadi keunggulan utama di tempat ini, dimana kita bisa ngopi dan ngobrol bareng teman-teman di ruang alami terbuka tanpa ada intervensi dari gadget.

Sejak peresmian taman ini hingga sekarang, Taman Nginden Intan Raya pun menjadi kian sering dikunjungi. Selain areanya yang bisa digunakan sebagai tempat nongkrong, banyaknya penjual kopi dan jajanan lain yang ada di sekitar sini saat malam hari menjadi salah satu faktor Taman Nginden Intan Raya menjadi ramai dikunjungi. Kita pun bisa mengajak teman-teman untuk nongkrong disini sambil membeli kopi dan jajanan lain dari penjual yang ada di sekitar.

Review Warung Kopi Taman Nginden Indah Raya


  • Nama: Warung kopi sekitar Taman Nginden Indah Raya (tidak resmi)
  • Alamat : Jalan Nginden Indah Raya, Surabaya
  • Jam buka : jam 6-malam
  • Wi-Fi : Tidak Ada
  • TV : Tidak Ada
  • Tempat duduk : Seadanya
  • Kamar mandi : Tidak Ada
  • Rating : 3/5

Mokhammad Zakky

Mokhammad Zakky

Alumni ITS, Seorang Profesional Blogger, Penulis Konten, dan Kontributor di Berbagai Situs.


EmoticonEmoticon