Kedai kopi 5758 merupakan salah satu tempat ngopi yang berada di daerah Banyu Urip. Lebih tepatnya, kedai kopi ini berada di Jalan Banyu Urip dan berada di sebelah kiri jalan. Warung kopi ini terkenal karena tempatnya yang memang cukup nyaman, apalagi dengan menerapkan konsep tempat duduk lesehan. Ditunjang dengan banyak colokan yang tersedia disini, warung kopi 5758 pun menjadi salah satu opsi tempat untuk ngopi yang berada di daerah kelurahan Banyu Urip, kecamatan Sawahan, kota Surabaya.
Lokasi dari kedai kopi 5758 pun terhitung cukup pas dan strategis. Daerah Banyu Urip memang termasuk daerah yang ramai, terutama saat malam hari. Meski banyak warung kopi lain yang sudah berdiri di sepanjang jalan, namun kedai 5758 tak perlu takut bakal sepi pengunjung karena hampir tiap warung kopi di daerah tersebut selalu ramai. Warung kopi 5758 ini juga bisa bersaing dengan tempat ngopi lain karena secara lokasi dan tempat yang disediakan tidak kalah dari para kompetitor.
Suasana Ngopi Lesehan di Kedai Kopi 5758 |
Dengan nama yang cukup unik, yaitu 5758, pemilik warung kopi tentu berharap jika nama tersebut akan mudah diingat oleh para konsumen. Tidak diketahui apa alasan memilih nama 5758 sebagai nama kedai kopi ini, apakah mungkin merujuk pada tahun 1957/1958, nomor handphone pemilik atau mungkin ada makna lain tersendiri yang tidak diketahui. Yang jelas dengan nama yang simple dan unik, para pelanggan tentu tidak akan kesusahan untuk mengingat nama kedai 5758 ini.
Tempat yang disediakan di kedai kopi ini pun terbilang sangat nyaman dan enak. Kedai 5758 menerapkan konsep tempat duduk berupa lesehan. Tempat untuk lesehan pun didesain semenarik dan serapi mungkin. Tempat lesehannya pun dibuat sedikit lebih tinggi dari lantai dengan tempat duduk yang memutar. Kedai ini pun sangat cocok bagi yang suka ngopi sambil lesehan. Terdapat sejumlah meja kecil di tiap sudut dan sisi ruangan yang bisa digunakan sebagai tempat nongkrong.
Penataan ruangan di kedai kopi ini pun cukup bagus. Meski areanya cukup minimalis, namun desain ruangan yang mencolok membuat kedai kopi ini cukup berwarna. Di tembok ruangan pun dipenuhi oleh sejumlah hiasan dan lukisan grafiti yang lumayan bagus. Sementara di tembok bagian belakang terdapat banyak tanda sertifikat dari komunitas khusus si pemilik warung kopi yang dipajang.
Ruangan yang cukup nyaman tentunya akan membuat para pengunjung lebih betah untuk ngopi disini. Apalagi terdapat juga TV di bagian tengah yang bisa ditonton oleh tiap pengunjung yang datang. Jika TV tidak dinyalakan, terdapat soundsystem yang ada yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk mendengarkan lagu dengan suara yang kencang dari perangkat handphone masing-masing. Terdapat pula koneksi internet lewat jaringan Wi-Fi yang cukup cepat. Catatan positif lainnya adalah adanya fasilitas colokan listrik di tiap sudut. Alhasil para pengunjung bisa mengisi daya baterai handphone kapan saja tanpa perlu khawatir akan berada dalam kondisi low battery.
Baca : Warung SPG, Tempat Ngopi dengan Colokan BerlimpahNamun ada satu peraturan yang cukup aneh yang ada di kedai 5758 ini, yaitu tidak boleh menyalakan laptop. Terdapat banyak stiker di tiap sudut kedai yang bertuliskan ‘dilarang menggunakan laptop’. Penjaga kedai kopi ini mengatakan jika dilarang menyalakan laptop karena bisa membuat perangkat lain menjadi nge-blank. Tidak jelas memang alasan yang dikatakan oleh penjaga warung kopi ini. Kemungkinan alasannya adalah karena daya baterai laptop yang besar sehingga jika laptop disambungkan ke colokan mungkin akan membuat daya yang disediakan di kedai ini tidak kuat.
Warung kopi 5758 menyediakan sejumlah menu utama layaknya warung kopi lain di antaranya kopi hitam, kopi susu, es teh dan aneka minuman sachet lain. Lalu juga ada gorengan dan kacang serta beberapa cemilan lain yang dijual disini. Tempat parkir yang disediakan oleh kedai 5758 pun cukup luas karena bisa ditempati 5 sampai 10 sepeda motor di tepi jalan raya. Tidak ada biaya parkir yang dipungut disini alias bebas parkir.
Overall, kedai kopi 5758 ini menjadi tempat ngopi yang boleh dicoba oleh para pengunjung. Tempatnya yang cukup nyaman dan strategis menjadi daya tarik kedai ini, meski tentu tempat ini tidak cocok bagi yang ingin mengerjakan tugas kuliah atau main game di laptop, karena disini tidak boleh menggunakan laptop. Kedai 5758 ini pun sangat cocok bagi yang suka ngopi lesehan karena tempat lesehan yang disediakan sangat enak dan nyaman bagi pengunjung.
Review Warung Kopi 5758
- Nama: Warung Kopi 5758
- Alamat : Jln. Banyu Urip, Banyu Urip, Sawahan, Surabaya
- Jam buka : siang-malam
- Wi-Fi : Ada
- TV : Ada
- Tempat duduk : Lesehan
- Kamar mandi : Tidak ada
- Rating : 3/5
EmoticonEmoticon